Mencari Batu di Muzdalifah
Batu-batu yang diambil di Muzdalifah ini hanya ala kadarnya saja. Jadi tidak usah memaksakan diri untuk mencari batu di sini susah-susah.
Batu-batu untuk dilontarkan bisa diambil di Mina, di bawah karpet tidur di tenda juga banyak. Nah..tentunya batu-batu ini perlu tempat, kalau Jemaah haji dapat muasasah hajii yang baik biasanya dikasih souvenir (kalau dulu aku dapat : tasbih, tempat peralatan mandi, cangkir pelastik dan tempat/kantong batu). Bagi anda yang ingin membuat sendiri di tanah air juga sangat baik sehingga memudahkan kita dalam menyimpan batu-batu yang sudah dikumpulkan.
Melontar Jumrah
Jumlah batu yang diambil hendaknya dilebihkan tidak mengapa terkadang Anda bisa beramal untuk membagikannya ke jemaah lain terutama yang sudah tua. Perlu diingat batu-batu yang Anda persiapkan jangan terlalu besar, carilah batu-batu yang kira kira besarnya 2 cm jari kelingking Anda karena itulah yang dicontohkan Rasulullah lagian tempat melontar sekarang jauh lebih mudah dibanding 3 (tiga) tahun yang lalu. Bidang lontar jamarat sangat luas dan Insya Allah tidak terjadi musibah-musibah seperti sebelum direnovasi.
Batu Yang diambil tidak lebih besar dari ini(bagusnya separuhnya)
No comments:
Post a Comment